Ekbis

Platinum Hotel and Convention Hall Launching Logo Baru

Bermakna Selalu Berkembang dan Melambangkan Kejayaan

Logo baru Platinum Hotel and Convention Hall membawa semangat baru (foto:kotaku.co.id/run)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Platinum Hotel and Convention Hall meluncurkan logo baru. Logo teranyarnya sekaligus membawa semangat yang semakin baru. Utamanya dalam memenangkan persaingan di tengah menjamurnya perhotelan.

H Soegianto


Director of Operation Platinum Group H Soegianto menjelaskan, logo barunya terdiri dari empat huruf P yang merupakan huruf awal Platinum. Disusun membentuk lingkaran yang akan terlihat jika diberi garis ditiap tepinya. Filosofinya, terus berputar dan berkembang. “Seperti roda,” ucapnya dijumpai di sela aktivitasnya, Jumat (24/12/2019). Sapuan warna emas pada logo karena melambangkan kejayaan.

Platinum Hotel and Convention Hall merupakan hotel berbintang yang memiliki sejumlah jaringan. Masing-masing Platinum Balikpapan Hotel and Convention Hall, Platinum Jogjakarta Hotel and Convention Hall dan yang dijadwalkan akan beroperasi pertengahan tahun 2020 mendatang yakni Platinum Surabaya Hotel and Convention Hall.

Adapun logo didesain dalam waktu yang terbilang singkat oleh salah seorang karyawan terbaiknya.

Sementara itu terkait semangat yang semakin baru, hal itu sejalan dengan optimismenya menatap tahun 2020. Khusus di Kaltim, penetapan Ibu Kota Negara (IKN) dan proyek strategis nasional perluasan kilang minyak PT Pertamina (Persero) Refinery Unit (RU) V Balikpapan melalui Refinery Development Masterplant Program (RDMP) diharapkan berkontribusi positif terhadap bisnisnya. Karena keduanya merupakan lokomotif daerah di tengah lesunya perekonomian.

Disebutkan, sepanjang tahun 2019, tingkat isian kamar (okupansi) Platinum Balikpapan Hotel and Convention Hall diklaim terjaga dengan baik didorong tingginya frekuensi kegiatan pemerintahan. Sementara kegiatan bisnis utamanya dari proyek strategis nasional RDMP dan penetapan IKN, belum memberi pengaruh signifikan. “Harapannya mulai tahun depan sudah memberi efek yang positif,” pungkasnya. (run)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top