Corak

Ambyar..!! Didi Kempot Bius Ribuan Penggemar di Balikpapan

Festival of Stiepan Vol III Tahun 2020 Jumat Malam, Jadi Lautan Manusia

Aksi panggung Didi Kempot di ajang Festival of Stiepan Vol III, DOME tadi malam (foto: kotaku.co.id/niken)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Ribuan penggemar terbius penampilan sang maestro Didi Kempot dalam konsernya di ajang Festival of Stiepan Vol III Tahun 2020 bertajuk Energy of Borneo di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC/DOME) Balikpapan, Jum’at (06/03/2020) tadi malam. Yang diselenggarakan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Balikpapan.

“Sobat Ambyarrr,” teriak Didi Kempot seraya menyapa penggemar sebelum memulai aksinya.

Biusan pertama berasal dari lagu Sewu Kuto, dilanjutkan tembang hits berjudul Cidro, Banyu Langit, Layang Kangen, Kalung Mas hingga Kartonyono Medot Janji. Usai mempersembahkan enam lagu berturut-turut, Didi Kempot memutuskan untuk rehat sejenak. Jalannya konser dilanjutkan oleh tiga penyanyi asal Banyuwangi.

Kegembiraan penggemar semakin meledak-ledak saat pria yang dijuluki Godfather of Broken Heart kembali ke atas pentas. Lagi-lagi penampilan kali keduanya sukses memanaskan suasana yang sempat dingin dengan melepas lagu terdahsyatnya bertitel Pamer Bojo.

Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi (tengah) didampingi Ketua Stiepan Drs Santoso SH MH (dua, kanan) saat membuka festival (foto:kotaku.co.id/niken)

Pun begitu saat lagu Suket Teki, Stasiun Balapan, Ambyar hingga Tatu menggema. Teriakan penggemar semakin menggemparkan arena. Apalagi saat lagu Perawan Kalimantan dibawakan, para penonton semakin larut dalam emosi. Sekira selusin lagu dibawakan penyanyi yang diidolakan generasi milenial seantero negeri. Untuk bisa menyaksikan pujaan hati bernyanyi, penonton merogoh kocek mulai Rp 100 ribu untuk tiket yang dibeli presale edisi pertama hingga Rp 150 ribu untuk harga tiket di lokasi sesaat sebelum acara berlangsung.

Rupanya tak hanya dari dalam kota, ribuan penggemar yang menyaksikan aksi panggung sang artis juga datang dari berbagai kota di Kaltim. Walhasil dalam waktu singkat DOME seketika menjadi lautan manusia. Walau berdesakan untuk bisa masuk ke dalam pertunjukan, Sobat Ambyar-sebutan penggemar Didi Kempot, tetap santun tanpa ada keributan. Bahkan hingga konser berakhir.

Lautan manusia dari para Sobat Ambyar (foto:kotaku.co.id/niken)

Dijumpai di sela acara, Ketua Panitia Festival of Stiepan Vol. III Tahun 2020 Muhammad Chairil mengatakan kegiatan tersebut merupakan agenda tahunan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Balikpapan. “Acara ini bertujuan untuk bisa lebih mengenalkan Stiepan,” serunya. Adapun Didi Kempot didapuk sebagai bintang tamu lantaran antusias masyarakat yang cukup tinggi.

Sementara itu dalam sambutannya diawal acara, Ketua Stiepan Drs Santoso SH MH mengucapkan terima kasih kepada jajaran pemerintahan kota atas dukungan hingga terselenggaranya kegiatan.

“Energy of Borneo merupakan tema dalam pertunjukan ini karena Balikpapan sebagai Kota Penyangga Ibu Kota Negara. Semoga tahun depan bisa menyelenggarakan pertunjukkan yang lebih baik dari ini,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi yang turut hadir dalam sambutannya mengatakan, di beberapa daerah, tidak ada lagi pertujukan sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus Corona. “Akan tetapi untuk saudara Sobat Ambyar malam ini dibuka pertunjukan di Balikpapan. Dengan syarat jaga ketertiban, jaga kebersihan jangan berkelahi dan jangan narkoba,” ujarnya mengingatkan.

Sebagai pemanasan, Rizal Effendi memberikan kuis berhadiah Rp 500 ribu bagi Sobat Ambyar yang sudah tidak sabar menyaksikan idola. Tidak ketinggalan kuis berhadiah uang tunai Rp 250 ribu dari Santoso. Turut hadir di ajang tersebut Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Subiyanto dan Kasdam VI Mulawarman Brigjen TNI Tri Nugraha Hartanta, S.Sos. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top