Metro

Update Covid-19: Bertambah Tiga Kasus, Dua Warga Luar Balikpapan

Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi saat memberi keterangan pers di Balai Kota, Rabu (20/5/2020 (foto:kotaku.co.id/niken)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Perkembangan virus corona di Kota Balikpapan kembali menunjukkan tren naik. Terbaru, Rabu (20/5/2020), bertambah tiga kasus. “Ketiga pasien berjenis kelamin laki-laki. Terkonfirmasi positif berdasarkan hasil laboratorium PCR Rumah Sakit Pertamina Balikpapan dua orang berusia 51 tahun dan 45 tahun. Sedangkan satu pasien, berusia 50 tahun dinyatakan positif berdasarkan hasil swab yang diuji BBLK (Balai Besar Laboratorium Kesehatan Surabaya, Red),” jelas Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi di Balai Kota, Rabu (20/5/2020).

Lanjut dia menjelaskan, tiga kasus tambahan tersebut, dua di antaranya bukan warga Kota Balikpapan. “Kedua pasien tersebut hanya bertugas di Kota Balikpapan dan akan kembali pulang. Sehingga pasien tersebut melakukan test yang hasilnya pun positif,” imbuh Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan dr Andi Sri Juliarty.

Hingga kini, total kasus positif di Kota Balikpapan sebanyak 50. Sebanyak 31 orang dinyatakan sembuh, pasien positif sebanyak 17 orang sedangkan dua pasien lainnya dilaporkan meninggal dunia.

Total pasien dalam pengawasan (PDP) yang masih dirawat berjumlah 47 orang dengan bertambahnya 10 PDP baru hasil test mandiri yang dilakukan di beberapa rumah sakit. Ada juga yang melakukan pemeriksaan langsung dengan keluhan sakit.

Adapula, orang tanpa gejala (OTG) yang dinyatakan reaktif berdasarkan hasil Rapid Test secara mandiri. Tak tanggung-tanggung, jumlahnya mencapai 141 orang. Data ini diketahui seiring adanya perkembangan masyarakat yang ingin bepergian keluar kota dengan salah satu persyaratannya mengikuti Rapid Test. Lantaran reaktif maka secara otomatis tidak diperbolehkan berangkat. Dari 141 orang yang dinyatakan reaktif sudah 67 orang yang melakukan swab dan kini melakukan isolasi mandiri.

Untuk orang dalam pemantauan (ODP) di Kota Balikpapan sebanyak 327 orang dan spesimen yang masih menunggu hasil pemeriksaan BBLK Surabaya sebanyak 45.(*)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top