Ekbis

SPBU Mini Pertamina Jangkau Tiga Desa di Kalimantan

SPBU mini Pertashop hadir melayani kebutuhan BBM dan elpiji bagi masyarakat desa (foto-foto:kotaku.co.id/ist)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Perluas jangkauan masyarakat desa terhadap produk bahan bakar minyak (BBM) dan elpiji, PT Pertamina (Persero) mengembangkan Pertamina Shop (Pertashop) di seluruh wilayah Indonesia. “Pertashop hadir melayani masyarakat di desa. Menyediakan berbagai produk Pertamina dengan kualitas yang terjamin, takaran yang tepat serta harga sama dengan di SPBU,” kata Vice President Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman melalui siaran pers, Senin (10/8/2020).

Pertashop merupakan lembaga penyalur Pertamina berskala kecil. Melayani kebutuhan konsumen BBM yang tidak atau belum terlayani oleh lembaga penyalur resmi Pertamina lainnya seperti SPBU. Selain BBM, Pertashop juga menyediakan produk unggulan Pertamina yang lain seperti elpiji Bright Gas dan Pelumas.

Disebutkan, di wilayah Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VI Kalimantan, Pertashop hadir di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Kemudian di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan dan Kabupaten Paser, Kaltim. “Pembangunan dan pengoperasian outlet Pertashop lainnya segera menyusul untuk wilayah Kalimantan,” gebunya.

Print Friendly, PDF & Email

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top