Ekbis

Perkuat Sinergi dan Layanan, KSOP Balikpapan Silaturahmi dengan Stakeholder Pelabuhan

Ia memastikan akan menggelar pertemuan serupa secara berkala. Pandemi Covid-19 sekalipun tidak akan menghambat. “Bisa digelar secara virtual. Yang penting koordinasi dan komunikasi tetap berjalan dan lancar,” ucapnya seraya menutup pertemuan.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua DPC INSA Balikpapan Joko Subiyanto memandang, hal yang wajar dilakukan komunikasi dengan pejabat baru untuk kemajuan seluruh pihak. “Melalui agenda seperti ini, pengusaha dapat bersinergi dalam rangka peningkatan pelayanan,” gebunya.

Yang tidak kalah penting, memudahkan penyelesaian berbagai permasalahan yang bersifat teknis yang berpotensi menghambat aktivitas pelaku usaha, di lapangan. “Paling sering soal komunikasi terkait aturan karena (terkadang) hanya sampai ditingkat atas, tidak tersosialisasi hingga ke bawah. Nah asosiasi hadir untuk menjembatani,” serunya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Sekretaris DPC INSA Balikpapan Sudiarto, Ketua DPC APBMI Balikpapan H Djuhri Asil dan Sekretaris H Agung Wibowo, Sekretaris DPW ALFI/ILFA Kaltim Bambang Soediyatmoko dan Sekretaris DPC Aptrindo Balikpapan Risman Sirait, Ketua Indonesia Shipping Agiences Association (ISAA) Balikpapan Amran dan anggota asosiasi lainnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top