Metro

Pemkot Balikpapan Refocusing Anggaran Rp80 Miliar

Rizal Effendi

KOTAKU, BALIKPAPAN-Upaya penanganan Covid 19 dan pemulihan pascapandemi, Pemkot Balikpapan kembali melakukan Refocusing anggaran senilai Rp80 miliar.

“Masih difinalisasi sama pak Sekda, angkanya sekitar Rp80 miliar,” ujar Wali Kota Balikpapan, Rizal Effendi saat ditemui di Balai Kota, Senin (19/4/2021).

Rizal mengatakan Refocusing anggaran sebesar Rp80 miliar itu dialokasikan untuk insentif tenaga kesehatan, termasuk antisipasi tempat pengganti dari isolasi pasien Covid 19 asrama haji yang segera dikosongkan. Lanjutnya, Tim Satgas akan menyewa hotel sebagai salah satu alternatif untuk tempat isolasi pasien covid 19.

Selain itu juga, dana itu untuk bantuan Tim Satgas Covid 19 untuk operasional RT termasuk bantuan kepada Kampung Tangguh menjadi program yang akan menerima anggaran Refocusing APBD 2021.

“Operasional RT senilai Rp125 ribu, Refocusing dan dana tak terduga (DTT) mencapai Rp750 ribu. Membantu kampung tangguh senilai Rp25 juta. Ada beberapa kampung tangguh yang sudah jalan,” urai Rizal. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top