
KOTAKU, BALIKPAPAN-Guna memberikan kemudahan para pengguna jasa untuk melengkapi persyaratan dokumen kesehatan saat melakukan penerbangan, Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan menyiapkan pelayanan tes kesehatan GeNose C19. Fasilitas ini bisa digunakan mulai Kamis (22/4/2021). Mulai pukul 08.00-15.00 Wita setiap harinya. Tarifnya, Rp40 ribu dan hasilnya dapat diketahui sekitar 5-10 menit setelah pemeriksaan.
“Dengan adanya layanan ini bisa menjadi alternatif. Diharapkan dapat memudahkan calon penumpang melengkapi dokumen kesehatan untuk melakukan penerbangan melalui Bandara SAMS Sepinggan,” jelas General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Barata Singgih Riwahono melalui siaran pers yang disampaikan usai uji coba, Rabu (21/4/2021).
Namun dia menegaskan, dengan adanya GeNose bukan berarti surat kesehatan Rapid Test Antigen tidak bisa dipergunakan.
“Apabila ada calon penumpang yang teridentifikasi positif akan langsung diarahkan menuju ruang konsultasi dimana dalam ruangan tersebut akan disampaikan apa penyebabnya, setelah itu bisa dilakukan uji ulang atau melaksanakan test kesehatan lainnya. Hasil positif juga dapat terjadi jika calon penumpang tidak memenuhi persyaratan yang sudah ditentukan sebelum melakukan test,” sambung Barata.

Dalam simulasi penggunaan GeNose C19, Rabu pagi, layanan tersebut diujicobakan kepada petugas Bandara SAMS Sepinggan dan komunitas Bandara.
Adapun layanan pemeriksaan GeNose C19 terletak di lantai 2. Di tempat yang sama juga tersedia layanan Rapid Test Antigen dan antibodi lainnya. (*)
