Corak

Polda Kaltim Peduli, Bagikan 2 Ribu Paket Sembako Warga Terdampak Covid-19

Penyerahan bantuan paket sembako secara simbolis oleh perwakilan Polda Kaltim kepada warga terdampak Covid-19 di lingkungan RT 45 Kelurahan Muara Rapak (foto: kotaku.co.id/niken)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Tidak berlebihan rasanya bila menyebut semua pihak berlomba meringankan beban masyarakat yang terdampak virus Corona atau Covid-19. Di antaranya dengan membagikan paket sembako. Itu juga yang dilakukan Polda Kaltim, mengulurkan tangan memberikan 2 ribu paket bahan pangan kepada pedagang kecil, driver ojek online, supir angkutan kota, buruh harian dan keluarga yang kurang mampu lainnya di Kota Balikpapan.

“Hari ini ada 50 paket sembako yang kami salurkan di Kelurahan Muara Rapak,” kata Direktorat Binmas Polda Kaltim AKBP Wiwit Sugiarti, ditemui usai menyerahkan paket bantuan, Rabu (15/4/2020).

Dia menjelaskan, dalam memberikan bantuan, Polda Kaltim melibatkan Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Utamanya dalam hal pendataan para penerima.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua RT 45 Kelurahan Muara Rapak Ernawati mengatakan, ada delapan warganya yang menerima bantuan sembako. Ia pun menyampaikan terimakasihnya. “Saya bersama ketua RT lainnya beserta warga penerima bantuan berterimakasih atas kepedulian yang diberikan,” ucapnya.

Salah seorang warga penerima paket sembako, Suyatmi mengucapkan, bantuan yang didapat cukup meringankan beban kebutuhan sehari-hari. Apalagi sejak wabah Corona melanda, wanita yang kesehariannya berjualan kini tidak beraktivitas lagi.

“Alhamdulillah dapat bantuan. Ini pertama kali saya dapat bantuan,” ujarnya. Rukiyah warga setempat yang juga memperoleh bantuan, tidak lupa menyampaikan terimakasihnya. “Alhamdulillah senang sekali dapat bantuan,” imbuhnya. (*)

To Top