
KOTAKU, BALIKPAPAN-Hujan yang melanda Kota Balikpapan sejak Jumat (27/8/2021) hingga Sabtu (28/8/2021) menyebabkan sejumlah peristiwa terjadi di Kota Balikpapan. Di antaranya yang sering terjadi yakni genangan air terlihat di sejumlah titik saat turun hujan.
Kawasan yang menjadi langganan di antaranya Jalan Mayor Pol Zainal Arifin atau Jalan Beler, kawasan Jalan MT Haryono, Gunung Malang depan PLTD, Gang Mandor Kilometer (Km), 17, kawasan Kariangau. Diketahui hujan mulai turun sekira pukul 00.30 Wita dengan intensitas lebat.
“Kedalaman air setinggi pinggang orang dewasa tadi kami juga mengevakuasi satu keluarga yang terjebak banjir,” ucap Ali, petugas Kantor Pencarian dan Pertolongan Balikpapan saat ditemui di lokasi banjir di kawasan Jalan Beler, Sabtu (28/8/2021).
Sebanyak 30 jiwa dievakuasi oleh Basarnas dalam saat banjir tersebut di antaranya, 10 bayi dan balita, 15 orang dewasa serta warga lanjut usia (Lansia).
Tidak hanya banjir, pergerakan tanah juga terjadi di kawasan Jalan Padat Karya Gunung Steleng Kuburan China Gang Fantasi RT 40 Kelurahan Gunung Samarinda Balikpapan Utara dan Jalan Siaga Dalam RT 47 Balikpapan Tengah.
“Ini tanah gerak baru pagi ini tadi, semalam hujan deras dan tanahnya ini longsor baru ini,” ucap warga setempat kepada petugas kepolisian Polsek Balikpapan Utara saat mendatangi lokasi tanah longsor.
Selain itu juga pohon besar tumbang menutupi jalan di kawasan Jalan Soekarno Hatta Km 3,5 Balikpapan Utara tepatnya tidak jauh dari Markas Zeni Tempur. Pohon yang tumbang menutup dua jalur jalan tersebut. Hingga mengakibatkan terjadinya kemacetan panjang. Kendaraan roda empat praktis tidak dapat melaju, hanya kendaraan roda dua yang dapat melintas namun dengan penuh kehati-hatian.



