
Selain mendorong kepedulian masyarakat terhadap lingkungan lewat aksi bebersih, Pegadaian area Balikpapan turut mendukung kegiatan operasional Bank Sampah Kota Hijau dengan memberikan bantuan satu unit sepeda motor.
“Ke depan, kami juga berencana mendukung kegiatan operasional Bank Sampah Kota Hijau dengan kendaraan roda empat, pikup,” pukau Kepala Departemen Produk Non Gadai, Pegadaian area Balikpapan Erik Tomijanarko usai menyerahkan bantuan secara simbolis.
Sementara itu, untuk memaksimalkan peran keagenan, Bank Sampah Kota Hijau juga melayani berbagai produk Pegadaian. Selain Tabungan Emas ada juga produk gadai BPKB, Ar Rum Haji hingga booking gadai. (*)
