Metro

Dari Kaltim untuk Indonesia, N-Fest Suguhkan Pameran Produk UMKM dan Konser Kangen Band

KOTAKU, BALIKPAPAN-Sejalan dengan harapan Kepala DPW Ekraf Kaltim Aji Mirza Hakim untuk membangun dan memperkenalkan UMKM lokal ke penjuru Indonesia, Skala Organizer hadir dengan menggelar pameran produk UMKM bekerja sama dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Balikpapan dirangkai dengan konser musik dari group Kangen Band bertajuk Nusantara Festival (N-Fest). Yang akan digelar 14-17 Juli 2022 di halaman Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC/DOME).

Tercatat ada 75 produk UMKM Balikpapan akan ditampilkan di halaman Dom Lebih spesialnya lagi, menjelang akhir even, Skala Organize juga akan menampilkan group musik Kangen Band.

“60 persen pertumbuhan ekonomi di Indonesia inikan dari UMKM. Maka kami kolaborasikan konser dengan (pameran) produk UMKM, ini untuk memberikan pesan dari Kaltim untuk Indonesia. Ini pintu awal, kalau sukses menjadi pesan bagi Indonesia bahwa UMKM Kaltim siap sambut IKN Nusantara,” kata Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Balikpapan Yasser Arafat melalui sambungan telepon.

Sementara itu, Project Manager Skala Organizer Cecep Putra Perdana yang digelar di kantor Kadin Balikpapan, Selasa (12/7/2022) mengatakan awalnya hanya mengusung konser musik. “Ternyata banyak (UMKM) yang minat bahkan sampai enggak bisa ditampung semua, maka kami melakukan seleksi sehingga terpilih 70 hingga 75 UMKM,” kata dia.

Sementara konser musik Kangen Band lanjut dia, akan menghibur pengunjung Sabtu malam. Penampilan group musik beraliran pop melayu ini menjadi perdana di Kaltim. “Ini full band kalau di Samarinda kemarin kan hanya Babang Tamvan (sebutan Andika Mahesa vokalis Kangen Band, Red),” tambahnya.

Adapun untuk masyarakat yang ingin hadir dalam festival tersebut tidak dikenakan biaya, hanya saja saat group band pemilik lagu “Doy” mulai menghibur, penyelenggara mematok tiket masuk. Tiket kategori festival dibanderol Rp200 ribu, kemudian untuk VIP Rp350 ribu.

“Kami pasang target 3 ribu tiket dan yang sudah pesan hampir 2.500, untuk VIP kapasitas yang kami sediakan 500 Seat tapi saat ini sudah ludes,” sebutnya.

Untuk mendapatkan tiket, kata dia bisa dibeli secara online melalui loket.com. Sementara pembelian secara langsung bisa didapat di DOME, Hitam Manis, dan kantor Kadin.

“Kalau yang beli online dapat QR kode nanti discan saat hari H, untuk yang offline dapat kwitansi kemudian ditukar saat hari H. Kami buka empat loket penukaran mulai pukul 12.00-17.00 Wita,” tutupnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top