KOTAKU, BALIKPAPAN-Perusahaan pelayaran angkutan penumpang dan kendaraan yakni PT Dharma Lautan Utama (DLU) dukung program mudik gratis Ramadan 1445 Hijriah/2024.
Hal ini disampaikan Direktur Operasi dan Usaha DLU Rakhmatika Ardiyanto dijumpai saat menggelar buka puasa bersama mitra kerja dan anak yatim piatu di Ballroom Swiss-Belhotel Balikpapan, Jumat (15/3/2024).
Ia mengatakan, program mudik gratis diinisiasi Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub RI).
“Secara nasional DLU menyiapkan kuota 750 penumpang dengan tiket kelas ekonomi,” ujar Rakhmatika Ardiyanto, didampingi Sekretaris Direktorat Usaha dan Asuransi DLU Fadjar Harjo Saputro dan Pemimpin DLU cabang Balikpapan M Saleh.
Khusus di Balikpapan, M Saleh menambahkan, mudik gratis yang dilayani DLU untuk rute tujuan Pare Pare. Yang akan diberangkatkan awal April 2024 mendatang.
“Kemungkinan 3 atau 5 April 2024. Kami terus berkoordinasi dengan KSOP (Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan, Red) Balikpapan untuk mensukseskan program ini. Termasuk kuota yang peserta mudik gratis yang akan dilayani DLU,” jelasnya. (*)