Parlementaria

DPRD Balikpapan–Pemerintah Siapkan Operasi Pasar Berskala Besar Hadapi Lonjakan Permintaan Nataru

KOTAKU, BALIKPAPAN-Antisipasi menghadapi lonjakan permintaan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) mulai dipersiapkan oleh DPRD Kota Balikpapan.

Anggota Komisi II DPRD Balikpapan Subari menyampaikan bahwa kerja sama lintas lembaga menjadi kunci untuk menjaga ketersediaan bahan pokok selama periode akhir tahun.

Dia mengungkapkan bahwa pola tahunan menunjukkan kenaikan harga hampir selalu terjadi momen-momen hari besar seperti Idulfitri, Natal, dan Tahun Baru.

“Konsumsi masyarakat tinggi momen-momen seperti ini, suplai kadang tidak seimbang. Apalagi sekarang musim hujan, distribusi dari luar pulau bisa terganggu,” jelasnya usai menggelar Dialog Warga di Daerah Pemilihannya (Dapil) Balikpapan Timur, Sabtu (29/11/2025).

Dia menerangkan, karena sebagian besar bahan pokok di Balikpapan berasal dari daerah lain maka potensi gangguan pasokan menjadi perhatian utama.

Subari menilai perlu ada langkah cepat agar kondisi pasar tetap stabil.

Komisi II DPRD Balikpapan bersama pemerintah sedang menyiapkan operasi pasar berskala besar sebagai bentuk stabilisasi.

Operasi pasar ini akan difokuskan untuk komoditas yang berpotensi tinggi mengalami kenaikan seperti beras, gula, minyak goreng, dan telur.

“Operasi pasar harus digencarkan. Ini untuk memastikan suplai aman dan harga tidak melambung,” kata Subari.

Selain operasi pasar, pengawasan juga diperketat melalui sidak distributor. DPRD Balikpapan menyoroti praktik penimbunan sebagai ancaman serius yang dapat memicu kepanikan masyarakat.

“Distributor tidak boleh menimbun demi keuntungan pribadi,” tegasnya. (*)

To Top

You cannot copy content of this page