Corak

Hari Pelanggan Nasional 2022, Selalu Ada Kejutan dari Yamaha untuk Konsumen

KOTAKU, BALIKPAPAN-Hari Pelanggan Nasional diperingati tiap 4 September. Nah sudah menjadi tradisi, Yamaha pun selalu memberikan kejutan buat pelanggan-pelanggan setia di Indonesia.

Demikian pula halnya yang dilakukan oleh PT Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) selaku main delaer Yamaha Kaltim. Dua kota besar di Kaltim, Balikpapan dan Samarinda menjadi target kejutan edisi Hari Pelanggan Nasional 2022.

Branch Manager PT STSJ Kaltim Iwan P Prasetya menerangkan, Hari Pelanggan Nasional kali ini, pihaknya menyasar dua pelanggan setia Yamaha di dua kota yakni Balikpapan dan Samarinda.

“Kami ikut berpartisipasi. Karena itu kami wajib mengapresiasi pelanggan. Kami kunjungi konsumen setia, yang melakukan transaksi hari ini ada beberapa tempat, seperti di Balikpapan dan Samarinda. Kebetulan ini di Samarinda, saya bersama jajaran Yamaha termasuk mas Tintan (perwakilan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Kaltim, Red) datang mengantar sekaligus memberikan kejutan kepada pelanggan setia untuk mengantarkan langsung motor yang dibelinya, dan kami juga memberikan gift ekslusif berupa jaket kulit Yamaha,” terang Iwan P Prasetya dalam keterangan tertulis yang disampaikan, Selasa (6/9/2022).

Sebelum diserahkan kepada konsumen, kendaraannya dihias terlebih dahulu. “Ini buah kreativitas masing-masing dealer Yamaha. Inilah surprise karena kami ikut mengantar langsung,” imbuhnya.

Pages: 1 2 3

To Top

You cannot copy content of this page