
KOTAKU, BALIKPAPAN-Anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan Iwan Wahyudi mendukung peran aktif pengusaha muda di Balikpapan untuk ikut membangun daerah.
Pria yang aktif sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Balikpapan itu, berharap para pengusaha bisa memanfaatkan momentum HUT ke 78 Republik Indonesia (RI) untuk terus berkontribusi bagi perkembangan daerah.
“HUT ke 78 RI dengan tema Terus Melaju untuk Indonesia Maju, saya kira ini menjadi semangat bagi pengusaha muda Balikpapan untuk menyambut pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).
Karena Balikpapan saat ini sebagai terasnya IKN,” ujar Iwan Wahyudi, ditemui usai mengikuti Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih HUT ke 78 RI, di Lapangan Merdeka Balikpapan, Kamis (17/8/2023).
Upacara dipimpin langsung Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud. Sementara Ketua DPRD Kota Balikpapan H Abdulloh membacakan teks Proklamasi 1945.
“Dengan bersama, kolaborasi dan bersinergi untuk membangun IKN dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
InsyaAllah bisa memberikan manfaat bagi pengusaha di Balikpapan,” ucap Ketua Fraksi Gabungan Partai Persatuan Pembangunan (PPP)-Partai Perindo DPRD Kota Balikpapan tersebut.
Menurutnya, saat ini kondisi ekonomi Indonesia sudah semakin baik dan tumbuh.
Sehingga ia mengimbau dan memberi semangat para pengusaha muda di Kota Beriman untuk mempersiapkan diri dan terus meningkatkan kualitas dan kapasitasnya.
“Pengusaha bisa membangun jejaring yang semakin luas dengan semangat kolaborasi ini.
Silakan memanfaatkan momentum HUT ke 78 RI ini dengan baik dan lebih optimal,” katanya.
Ia mendorong para pengusaha muda tidak takut untuk bermimpi menjadi lebih sukses.
“Karena pengusaha adalah generasi penerus, The Next pemimpin masa depan.
Yang penting berdoa, ikhtiar tiada henti, InsyaAllah semua akan terwujud. Merdeka!,” pungkasnya. (*)
