Uncategorized

Japar Sidik Gelar Dialog Warga secara Maraton

KOTAKU, BALIKPAPAN-Anggota Komisi III DPRD Balikpapan Japar Sidik menggelar dialog warga secara maraton.

Kali ini menyasar warga RT 60 Kelurahan Muara Rapak.

“Untuk dialog warga di kawasan itu kami membahas terkait pengawasan DPRD terhadap proses pelayanan perumahan dari pemerintah,” katanya saat ditemui di gedung DPRD Balikpapan, Senin (23/10/2023).

Dalam dialog itu, Japar ingin mengetahui kelayakan rumah warga melalui curhatan warga.

“Hasilnya ada beberapa rumah yang menjadi catatan untuk memenuhi kriteria Rumah Layak Huni (RLH),” tuturnya.

Dari catatan itu nantinya akan ada bantuan, kendati demikian dari Dinas Perumahan dan Pengawasan Pemukiman (Disperkim) meminta rumah yang akan dibantu itu diwajibkan memenuhi syarat.

“Harus punya legalitas tanah, serta kondisi rumahnya memenuhi syarat” sebutnya.

Dia memaparkan pemerintah siap membantu untuk merenovasi rumah agar menjadi rumah layak huni asalkan dapat memenuhi persyaratan.

“Takutnya nanti salah sasaran, misalkan tanahnya ternyata sengketa kan jadi masalah,” pungkasnya. (*)

To Top

You cannot copy content of this page