Metro

Kebakaran di Lapas Tangerang, Rutan Balikpapan Gerak Cepat Antisipasi

KOTAKU, BALIKPAPAN-Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Balikpapan gerak cepat melakukan antisipasi bencana seperti peristiwa kebakaran yang terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten Rabu (8/9/2021) sekitar pukul 02.00 WIB dan menewaskan 41 warga binaan.

Antisipasi di antaranya dengan memeriksa kamar hunian, instalasi listrik dan area Rutan lainya.

Pengecekan tersebut pun langsung dipimpin oleh Kepala Kesatuan Pengamanan ( KPR ) Luby Lukman Zakaria selama tiga jam yang dimulai pukul 08.00 Wita.

“Khususnya pada kondisi teralis besi kamar hunian, instalasi listrik serta segala hal yang bisa menimbulkan gangguan keamanan di dalam Rutan seperti penggunaan alat elektronik dan sebagainya,” jelas Zakaria dalam siaran persnya, Rabu (8/9/2021).

Dalam hal ini, lanjutnya, tim melakukan pengecekan terhadap seluruh kamar hunian. Termasuk memeriksa area beranggang secara keseluruhan dan instalasi listrik.

“Kegiatan tersebut bertujuan sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan dan dalam hasil pemeriksaan tidak ditemukan kerusakan pada area kamar hunian, beranggang dan Instalasi listrik serta tidak ditemukan pola potensi gangguan kamtib setelah dilakukan pengecekan,” pungkasnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top