Corak

Ketua PKK Balikpapan Apresiasi Kader Buka Dapur Umum dan Rumah Singgah Lawan Covid-19

Hj Nurlena mengatakan bagi pasien Covid yang terdampak tapi dirawat di rumah sakit, itu sudah tanggung jawab rumah sakit. Begitu halnya, pasien yang terpapar Covid berasal dari perusahaan swasta, tanggung jawab dari perusahaan masing-masing yang memberikan santunan dan obat. Meski, dari pemerintah tetap memperhatikan juga.

“Kami berdoa semoga Covid ini akan landai, jangan sampai tren ini naik lagi. Semoga para tokoh masyarakat, RT, camat, lurah menyosialisasikan 6 M,” ucapnya.

Sebelumnya khusus Kecamatan Utara yang menjadi penyumbang terbanyak pasien Covid di Kota Balikpapan, telah diberikan 170 paket sembako kepada warga yang terpapar. Namun, saat ini kecamatan lainnya banyak ditemukan warga yang terpapar Covid 19, sama halnya yang terjadi di Kecamatan Balikpapan Utara.

Bantuan sembako ini akan dibagikan melalui kader PKK, yang akan diantarkan langsung di depan rumah warga yang melakukan isoma. Oleh karenanya, kader PKK wajib untuk melaksanakan vaksinasi sebagai syarat untuk turun langsung ke lapangan.

Selanjutnya, TP PKK Kota Balikpapan juga akan memberikan bantuan kepada kader PKK yang terdampak Covid 19, karena kader PKK itu adalah ujung tombak. “Yang membantu kami itu adalah kader PKK, kami harus memperhatikan kader-kader kami. Jangan sampai kader kami kena, tapi kami perhatian kepada seluruh kader,” pungkasnya.(*)

Pages: 1 2

To Top

You cannot copy content of this page