Metro

Kompetisi Sains SD se-Balikpapan Barat Dimulai, 52 Murid Adu Nalar

Peserta KSN jenjang SD se Balikpapan Barat (foto;kotaku.co.id/chandra)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Kompetisi Sains Nasional (KSN) 2022 jenjang SD tingkat kecamatan di Balikpapan Barat resmi dimulai, Selasa (17/5/2022) di SDN 02 Jalan Letjen Suprapto.

Ajang mengembangkan daya nalar diikuti 52 murid kelas IV dan V dari 26 SD dari total 27 SD di Balikpapan Barat. Dengan dua bidang studi yang dipertandingkan yakni matematika dan IPA. “Hanya satu sekolah yang tidak ikut karena baru sementara yang mengikuti KSN untuk murid kelas IV dan V,” kata Ketua Panitia Djayeng Sasminto dijumpai di sela kegiatan.

Dijelaskan, KSN 2022 jenjang SD se Balikpapan Barat diawali seleksi di tiap sekolah yang kemudian mengirimkan perwakilan masing-masing dua orang. Selanjutnya, pemenang KSN se Balikpapan Barat akan mewakili wilayah mengikuti laga serupa tingkat kota.

“Pemenang 1, 2 hingga 6 dari masing-masing bidang studi yang akan mewakili,” ucap Kepala SDN 09 Balikpapan Barat ini.

Secara akurasi dia menyebut, KSN 2022 Balikpapan Barat melibatkan guru dan kepala sekolah dalam kepanitiaan termasuk pengawas ruang. Sedangkan penilaian dilakukan oleh Tim Koreksi Independen yakni Ketua Kelompok Kerja Guru (KKG) berasal dari lima gugus.

Djayeng karib ia disapa berharap, para pemenang nantinya akan mengantarkan Balikpapan Barat meraih gelar juara di tingkat kota. Apalagi dalam hasil Try Out KSN beberapa waktu lalu, Balikpapan Barat masuk 10 besar. Salah satunya dicatatkan oleh murid SDN 09 Balikpapan Barat yang dinahkodai Djayeng.

“Tentunya akan ada pembinaan bagi peserta mengahadapi KSN tingkat kota,” imbuhnya. Diketahui pelaksanaan KSN jenjang SD se Balikpapan Barat digelar dengan menerapkan protokol kesehatan. Seperti menjaga jarak dan memakai masker. “Ada empat ruang kelas yang digunakan. Jadi tiap ruang hanya diisi 13 peserta,” pungkasnya. (*)

Ketua Panitia KSN Balikpapan Barat Djayeng Sasminto (dua, kanan) foto bersama seluruh panitia (foto:kotaku.co.id/chandra)
To Top