
Untuk memaksimalkan perawatan, salon kecantikan tersebut juga menyediakan produk skincare ternama yakni LS Beauty.
Lebih dari itu, Queen Beauty Studio berperan aktif mencegah penyebaran Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan. Tak hanya mewajibkan pengunjung mengenakan masker dan cuci tangan, tapi juga melakukan perawatan terjadwal untuk mengurai kepadatan pengunjung.
“Klinik kecantikan masih diburu terutama yang menerapkan protokol kesehatan. Nah, di Queen Beauty Studio, sebelum treatment, seluruh pengunjung wajib melakukan reservasi. Selain menghindari penumpukan pengunjung, terapis juga bisa melakukan sterilisasi sebelum kehadiran pengunjung berikutnya,” terang dr Rima Wenas.
Adapun tarif perawatan tubuh dipatok mulai Rp50 ribu. Sedangkan gaun pengantin dibandrol jutaan. Seluruh perawatan yang disediakan bisa didapat mulai pukul 10.00-19.00 Wita. Tunggu apalagi. Reservasi dari sekarang. (*)



