Metro

Luar Biasa, PKK Kota Balikpapan Sabet Penghargaan

Terkait penanganan kasus Covid 19, vaksin dan penggunaan masker terus digalakkan untuk mencegah penularan Covid 19.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua TP PKK Kota Balikpapan Hj Nurlena Rahmad Mas’ud menyampaikan prestasi yang dicapai ini hendaknya tidak membuat berpuas diri tapi justru menjadi motivasi untuk meningkatkan diri, karena tantangan ke depan jauh lebih besar lagi. Era globalisasi dan kemajuan tekhnologi wajib melek teknologi, sehingga tidak akan ketinggalan. “Semoga saja PKK Kota Balikpapan, (pengurus tingkat) kecamatan maupun kelurahan dapat mengikuti zaman di era digital,” terangnya.

PKK Kota Balikpapan telah melaksanakan kegiatan Gerakan Serentak Menanam Sayur di Halaman dengan harapan ingin menularkan budaya menanam dari lingkup yang terkecil yaitu keluarga, Dasa Wisma termasuk kelompok RT. “Semoga ini dapat meningkatkan ketahanan pangan masyarakat Balikpapan, untuk mewujudkan Balikpapan yang sejahtera,” serunya.

Selain itu, sebagai upaya untuk memutuskan mata rantai penularan Covid 19 di Kota Balikpapan, PKK Kota Balikpapan akan mengadakan vaksinasi sebanyak 1.000 sasaran yang dibagi dalam dua tahapan agar tidak terjadi kerumunan.

“Kami ingin kader PKK berkontribusi dalam vaksinasi dan membantu masyarakat untuk memperoleh sertifikasi vaksin dengan cara mengunduh peduli lindungi, karena tidak semua masyarakat mengerti dengan teknologi sehingga di sinilah perannya kader PKK,” ulasnya kemudian.

PKK Kota Balikpapan juga melakukan upaya untuk mengurangi masalah stunting di Kota Balikpapan. Pasalnya, ini masalah bersama bukan hanya masalah pemerintah. Dengan mengajak organisasi wanita peduli untuk menjadi orang tua asuh, sehingga masalah stunting di Kota Balikpapan menjadi rendah.

“Program kami juga, bagaimana kami sebagai PKK dan organisasi di Balikpapan menjadi orang tua asuh stunting di Kota Balikpapan. Kami bekerja sama dengan IDI menjadi orang tua asuh,” imbuhnya.

Meskipun, Balikpapan kasus stunting paling rendah tapi ingin memenuhi target sesuai dengan pemerintah pusat yakni 10 persen. “Semoga Balikpapan bisa mencapai target itu,” pungkasnya.(*)

Pages: 1 2

To Top

You cannot copy content of this page