Ekbis

Mantul!!!! Enam Motor Yamaha Boyong Penghargaan di Ajang Bergengsi

Kategori motor Matic, Fazzio Hybrid Connected yang merupakan pionir keluarga Classy Yamaha langsung sukses menyabet dua penghargaan sekaligus.

Yakni sebagai Motorcycle of The Year 2022 dan juga Best Retro Automatic Scooter 110 – 125cc.

Kemudian kategori Sport model, sebanyak tiga produk Yamaha yang ikonik berhasil mendapatkan Award sebagai yang terbaik di kelas masing-masing.

Ketiga produk tersebut adalah All New R15 Connected sebagai Best Sport Full Fairing 150cc Fairing, XSR 155 sebagai Best Sport Retro 150 – 250cc dan juga WR 155 R yang mendapatkan title sebagai Best Sport Dual Purpose 150cc.

Sementara untuk kategori motor Bebek atau Moped, MX King 150 berhasil meraih predikat sebagai Best Cub atau Moped 150cc.

Ini menjadi penghargaan keempat kalinya yang diberikan kepada motor bebek berkarakter sport tersebut dalam ajang penghargaan Grid Oto Award. (*)

Berikut penghargaan yang didapat Yamaha di ajang Grid Oto Award 2021:

  1. Motorcycle of The Year 2022 : Fazzio Hybrid Connected
  2. Best Retro Automatic Scooter 110 – 125cc : Fazzio Hybrid Connected
  3. Best Sport Full Fairing 150cc : All New R15M Connected ABS
  4. Best Sport Retro 150 – 250cc : XSR 155
  5. Best Sport Dual Purpose 150cc : WR 155 R
  6. Best Cub 150cc : MX King 150

Pages: 1 2

To Top

You cannot copy content of this page