Metro

Mongol Stress Bikin Pengunjung Bebas Stres!! Dari Pameran Produk Edisi HUT BLC di Plaza Balikpapan

Pameran yang digelar sejak 26 September 2022 lalu dibuka dengan agenda talkshow mengenai batik dan sederet perlombaan seperti Lomba Mewarnai Motif Batik, Lomba Fashion Show, Lomba Tik Tok Group, Lomba Dance Group dengan total hadiah jutaan rupiah.

Selain itu, juga dilaksanakan Fun Aerobic, Zumba Party, Pound Fit, Step dan juga Yoga. Selama penyelenggaraan juga disediakan 25 tenant yang terdiri dari pameran produk batik, Food and Beverage, Fashion, hingga aksesoris yang disuguhkan dengan berbagai promo menarik.

Sejatinya, Meila mengaku acara ini bisa berlangsung lebih meriah lagi, namun karena keterbatasan waktu dan kekhawatiran akan pandemi yang belum sepenuhnya usai menjadi alasannya.

Rangkaian acara HUT ke 19 BLC ini akan berakhir Minggu (2/10/2022) dengan menggelar Gala Dinner di Hotel Grand Senyiur Balikpapan. Dalam kesempatan tersebut akan hadir bintang tamu yakni artis ibu kota. Dalam puncak kegiatan itu nantinya akan dikenakan donasi. Hasil penjualannya nanti akan digunakan untuk membantu pembangunan rumah ibadah di Balikpapan yang memiliki keterbatasan biaya. (*)

Pages: 1 2

To Top