Metro

Pedagang di Pasar Sepinggan Ngaku Belum Pernah Terima Bantuan, Sekali Dapat, Langsung dari Presiden RI Jokowi

KOTAKU, BALIKPAPAN-Derai airmata membasahi wajah Siti Saodah yang ditutupi masker. Ia merupakan pedagang pakaian di Pasar Sepinggan Balikpapan. Pasalnya, saat itu mobil Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) diparkir tepat di depan lapaknya. Seketika itu juga sosok pria berbaju putih serta celana hitam yang tak lain orang nomor satu negeri ini keluar dari Pasar Sepinggan melewati lapaknya.

Yang membuatnya semakin terkejut, Jokowi tak sekadar melintas di hadapannya tapi juga memberikannya bantuan yang sudah disiapkan dalam amplop bertuliskan “Bantuan Kemasyarakatan Presiden Joko Widodo,”. Berisikan uang tunai. “Rasanya bahagia sekali, enggak pernah menyangka,” ucapnya sambil terisak.

Rasa bahagia itu bukan tanpa alasan, lantaran sebelumnya dia mengaku tidak pernah mendapat bantuan. “Sekali dapat langsung dari Presiden RI,” ungkapnya.

Ya, Senin (31/1/2022), Presiden RI Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Balikpapan guna menghadiri Pengukuhan PBNU masa khidmat 2022-2027 sekaligus Hari Lahir NU yang digelar di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC/DOME). Usai menghadiri kegiatan, Jokowi menyapa pedagang dan warga di Pasar Sepinggan sekaligus membagikan bantuan.

Saat bersua pedagang yang sudah 15 tahun mengais rezeki di Pasar Sepinggan itu mengatakan bahwa Jokowi sempat menyampaikan beberapa pesan kepadanya.

“Presiden ada menyampaikan kata-kata tapi lupa, begitupun saya tak ada bisa berkata apapun karena bahagia sekali,” ucapnya.

Saking bahagianya, ia mengaku akan menyimpan amplop itu sebagai kenang-kenangan. “Enggak mau saya buka amplopnya,” kata dia.

Selain Siti Saodah, Asduri pedagang cendol di Pasar Sepinggan juga mendapat bantuan langsung dari Presiden RI Jokowi. Diamerasa bersyukur lantaran bisa digunakan untuk menambah modal. “Alhamdulillah ini untuk tambah modal, dan gak nyangka bisa didatangi,” ungkapnya.
Adapun bantuan yang didapat, ungkap dia sebanyak Rp1,2 juta. (*)

To Top