
KOTAKU, BALIKPAPAN-Hujan dengan intensitas yang cukup tinggi melanda Kota Balikpapan sejak Kamis (25/8/2022) dini hari. Akibatnya, beberapa kawasan di Kota Balikpapan terendam banjir hingga tanah longsor.
Banjir tersebut kali pertama dihimpun oleh awak media ini sekita pukul 02.18 Wita melalui WhatsApp Group. Informasi itu silih berganti diterima hingga sedikitnya ada empat dari enam kecamatan yang ada di Kota Balikpapan terendam banjir.
Terkait cukup tingginya intensitas hujan itu, Kasi Data dan Informasi BMKG Balikpapan Diyan Novrida mewakili Kepala BMKG Balikpapan menjelaskan hujan yang mengguyur Balikpapan tergolong lebat atau ekstrim.
“Durasi puncak hujan kurang lebih 1 jam 42 menit dengan curah hujan tertakar 190 mm sejak pukul 01.25 Wita,” paparnya, Kamis (25/8/2022).
Puncak hujan terjadi pukul 02.42-04.00 Wita. Kemudian dari hasil analisis cuaca, adanya pola sirkulasi pusaran angin (Eddy Circulation) di Selat Makassar dan pola shearline serta konvergensi yang cukup lokal (925-850 mb) di Balikpapan dan sekitarnya.
“Disamping itu kelembaban udara yang cukup tinggi di lapisan atas menjadi tempat yang subur bagi pertumbuhan awan dan hujan,” pungkasnya. (*)
