pegadaian
Metro

Satu Orang Cluster Gowa di Balikpapan Positif Covid-19, Total 28 Kasus

hut ri hut ri
Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi saat memberi keterangan pers di Balai Kota, Senin (27/4/2020) (foto:kotaku.co.id/niken)
hut ri hut ri

KOTAKU, BALIKPAPAN-Senin (27/4/2020) Balikpapan kembali mencatatkan penambahan satu pasien positif virus Corona atau Covid-19. Berjenis kelamin laki-laki berusia 56 tahun asal cluster Gowa, Sulsel. Dinyatakan positif sejak mengikuti Rapid Test pertama maupun kedua. Kemudian diperkuat dengan hasil swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Surabaya.

“Dimohon kesadarannya sekali lagi kepada cluster Gowa, Sulsel, untuk mengikuti Rapid Test kedua karena masih ada yang belum melaksanakan padahal (di daerah lain) hasilnya banyak yang positif,” kata Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi saat memberi keterangan pers di Balai Kota, Senin (27/4/2020).

hut ri

Tercatat baru 25 dari total 53 ODP Cluster Gowa yang mengikuti Rapid Test kedua. Alasannya beragam. Ada yang merasa tidak perlu lantaran sehat dan bugar, ada juga yang mengaku tengah berada di luar kota. Terkait itu, Pemerintah Kota Balikpapan mengaku akan aktif mengajak ODP Cluster Gowa untuk mengikuti Rapid Test tahap dua.

Adanya pasien positif menambah panjang daftar Covid-19 di Kota Balikpapan menjadi 28 kasus. Enam di antaranya dinyatakan sembuh, satu meninggal dunia dan sisanya, sebanyak 21 orang masih dirawat insentif di rumah sakit.

Pages: 1 2

To Top