Metro

Tiga Anggota Keluarga Pasien Covid-19 Pekerja Migas Balikpapan, Terinfeksi Positif

Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi saat memberikan keterangan pers di Balai Kota, Sabtu (11/7/2020) (foto:kotaku.co.id/niken)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Kian hari kasus positif Covid-19 di Kota Balikpapan kian bertambah. “Hari ini ada delapan kasus terkonfirmasi positif dan sembilan kasus terkonfirmasi negatif (sembuh, Red),” jelas Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi di Balai Kota, Sabtu (11/7/2020).

Pasien yang dinyatakan sembuh berdasarkan hasil pemeriksaan dua kali berturut-turut yakni BPN 212, laki-laki 49 tahun yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Pertamina Balikpapan (RSPB) selama tujuh hari. BPN 214, laki-laki 61 tahun warga Tanggerang. BPN 215 laki-laki 31 tahun warga Jakarta dan menjalani perawatan selama tujuh hari. Kemudian, BPN 216 laki-laki 39 tahun warga Jakarta, BPN 218 laki-laki 41 tahun.

Lanjutnya, BPN 220 perempuan 27 tahun, BPN 221 laki-laki 44 tahun warga Penajam Pasir Utara (PPU). BPN 222, 25 tahun warga Sulawesi Selatan.

Sementara pasien yang terkonfirmasi positif yakni karyawan berusia 35 tahun warga Makasar. Ia ditemukan reaktif saat akan akan kembali ke Makasar dan dilanjutkan pemeriksaan swab.

Pasien kedua hingga keempat merupakan satu keluarga hasil kontak erat dengan BPN 218 yang tak lain pekerja perusahaan minyak dan gas (Migas). Masing-masing ibu rumah tangga 74 tahun, perempuan 15 tahun dan ibu rumah tangga 34 tahun

Pasien kelima karyawan migas usia 33 tahun yang naik status dari pasien dalam pengawasan (PDP). Keenam, perempuan 58 tahun hasil kontak erat dengan BPN 252. Pasien ketujuh, pekerja tambang berusia 44 tahun juga naik status dari PDP. Kedelapan, perempuan 56 tahun hasil lacak kontak dari BPN 228.

Total kasus positif di Kota Balikpapan berjumlah 260. Lima orang meninggal dunia, 64 orang yang masih dirawat dan 191 dinyatakan sembuh.

Adapun PDP sebanyak 23 orang. Orang tanpa gejala (OTG) dan orang dalam pemantauan (ODP) berjumlah 182 orang dan 321 orang.(*)

To Top