Corak

Tularkan Virus #cari_AMAN, Astra Motor Kaltim 1 Sosialisasi Safety Riding di Komatsu Reman Balikpapan

KOTAKU, BALIKPAPAN-Pentingnya keselamatan dalam berkendara terus digaungkan oleh Astra Motor Kaltim 1 dengan terjun langsung ke lapangan dengan menggelar sosialisasi Safety Riding untuk karyawan Komatsu Reman Balikpapan.

Kampanye bertajuk #cari_AMAN digelar di ruang meeting Komatsu Reman, Jumat (1/3/1024) diikuti 40 karyawan.

Seluruh peserta dibekali pengetahuan berkendara dan teknik nero plang yang berguna untuk keseimbangan saat berkendara.

Sosialisasi dipimpin Instruktur Safety Riding Astra Motor Kaltim 1 Rissang Ferisandy selaku Safety Riding Officer dan PIC Community.

Rissang menjelaskan, pentingnya berkendara dengan aman, perlunya pengecekan riding gear, posisi berkendara yang baik dan tips dalam menghadapi pola berbahaya di jalan raya seperti menghindari daerah blank spot dari kendaraan roda empat.

Dalam kesempatan itu disediakan juga fasilitas servis kunjung untuk pergantian oli dan servis motor Honda melihat banyak karyawan Komatsu Reman yang menggunakan sepeda motor Honda.

Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan para pengendara dapat lebih memahami dan berhati-hati dalam berkendara di jalan raya.

“Semoga dengan adanya sosialisasi seperti ini, semua lebih Aware dalam berkendara. Bukan hanya untuk keselamatan sendiri namun untuk keselamatan semua dan jangan lupa selalu mengecek sepeda motor secara berkala,” pungkasnya. (*)

To Top