Metro

Turut Berduka, PDP Meninggal Dunia di Balikpapan Bertambah Satu

Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi saat memberi keterangan pers di Balai Kota, Rabu (29/4/2020) (foto:kotaku.co.id/niken)

KOTAKU, BALIKPAPAN-Berita duka kembali menyelimuti. Satu Pasien Dalam Pengawasan (PDP) meninggal dunia Rabu (29/4/2020) pagi tadi. “Kemarin ada satu PDP masuk RSUD dr Kanujoso Djatiwibowo, berjenis kelamin perempuan berusia 35 tahun, berprofesi sebagai pedagang. Rujukan dari RS Restu Ibu, kondisinya cukup berat baru melaporkan diri dan tadi pagi meninggal dunia pukul 07.00,” ujar Wali Kota Balikpapan HM Rizal Effendi saat memberi keterangan pers di Balai Kota, Rabu (29/4/2020).

Dia menjelaskan, yang bersangkutan sudah melakukan swab dan baru dikirim tadi pagi dengan hasil Rontgen menunjang Pneumonia. Dalam pedoman Covid-19, pasein dengan pheumonia wajib diwaspadai dan ditetapkan sebagai PDP. Pneumonia merupakan penyakit paru-paru. “Total ada lima PDP yang meninggal dunia di Balikpapan dan ada satu pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia,”

Adapun pemakaman pasien dilakukan dengan protokol pemakaman Covid 19. “Kami mengucapkan belasungkawa dan keluarga juga ikhlas,” tuturnya.

Pages: 1 2

To Top