dprd balikpapan
Parlementaria

Warga Balikpapan Utara Curhat soal Sekolah, Jalan hingga Peluang Kerja dalam Reses Muhammad Taqwa

KOTAKU, BALIKPAPAN-Anggota DPRD Balikpapan dari Partai Gerindra Daerah Pemilihan (Dapil) Balikpapan Utara Muhammad Taqwa, melaksanakan Reses Masa Sidang II tahun 2024/2025, di Kelurahan Karang Joang, Rabu (23/4/2025).

Dalam kesempatan tersebut, warga mengusulkan pembangunan sekolah baru dari tingkat SD hingga SMA untuk mendukung sistem zonasi yang lebih adil.

Selain itu, warga juga meminta jalan mulus di sekitar Tempat Pemakaman Umum (TPU) yang kerap bikin lalu lintas tersendat, serta berharap ada kemudahan dalam pendaftaran program kuliah gratis dari Pemprov Kaltim.

Peluang kerja untuk tenaga lokal di perusahaan sekitar juga jadi sorotan utama.

Terkait itu, Muhammad Taqwa menyambut semua aspirasi ini dengan serius.

Dia berjanji akan mengawal seluruh usulan hingga sampai di tangan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait seperti Dinas Pekerjaan Umum (PU), Pemuda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) selaku pengelola perusahaan air minum daerah dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud).

“Kami akan terus dorong agar semua aspirasi ini segera ditindaklanjuti.

Pembangunan sekolah, jalan, akses kuliah gratis, sampai peluang kerja lokal adalah prioritas,” tegasnya.

Taqwa juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk menciptakan pembangunan yang merata dan berkelanjutan.

“Kami berkomitmen memperjuangkan kesejahteraan masyarakat lewat kebijakan yang tepat sasaran,” ujarnya.

Reses ini jadi bukti nyata komitmen DPRD Balikpapan dalam memperjuangkan hak-hak warga demi Balikpapan Utara yang lebih maju. (*)

To Top