Pilkada Balikpapan

Sukseskan Pilkada 2020, Abdullah Sosialisasi di Kelurahan Graha Indah

Kembali Abdullah mengatakan dengan penuh semangat bahwa antusias masyarakat Kelurahan Graha Indah, dalam target perolehan suara di Kelurahan Graha Indah mencapai 80-85 persen.

Dalam kampaye tersebut, masyarakat menyampaikan aspirasinya terkait fasilitas umum yang belum terealisasi di antaranya Posyandu dan Gazebo di RT 56 sedangkan RT 13 terkait pembangunan TK-TPA yang belum ada. Sehingga masyarakat berharap agar fasilitas umum yang belum terealisasikan di RT tersebut nantinya dapat diwujudkan, karena itu diperlukan oleh masyarakat setempat.

Abdullah menanggapi aspirasi masyarakat dapat direalisasikan dengan dua hal yakni dengan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) melalui dana kelurahan ataupun melalui subsidi secara pribadi baik melalui paslon atau Fraksi DPRD Balikpapan Utara. “Walaupun tidak sepenuhnya 100 persen dibantu, jadi kalau membantu 100 persen berarti membangun berarti tidak ada gairah masyarakat nantinya, minimal ada subsidi untuk bisa menggairahkan masyarakat,” serunya.(*)

Print Friendly, PDF & Email

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top