pegadaian
dprd balikpapan
Parlementaria

Fraksi DPRD Balikpapan Bahas Raperda APBD 2025 dan Industri Berkelanjutan

hut ri hut ri
Rapat Paripurna DPRD Balikpapan di aula Gedung Parkir Klandasan, Senin (18/11/2024) (foto:kotaku.co.id/chandra)
hut ri hut ri

KOTAKU, BALIKPAPAN-Seluruh Fraksi di DPRD Balikpapan menyampaikan pandangan umum dalam Rapat Paripurna DPRD yang membahas dua agenda penting atas Nota Penjelasan Wali Kota terkait Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 dan Raperda Pembangunan Industri Kota Balikpapan.

Rapat Paripurna digelar di aula Gedung Parkir Klandasan, Senin (18/11/2024), dipimpin Ketua DPRD Balikpapan Alwi Al Qadri.

hut ri

Kegiatan ini juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Balikpapan yakni Yono Suherman dan Muhammad Taqwa. Dan sebagian besar anggota DPRD Balikpapan.

Tak kalah penting, kehadiran Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Balikpapan Ahmad Muzakkir bersama Sekretaris Daerah H Muhaimin dan sejumlah perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) juga turut memberikan dukungan.

Pandangan umum masing-masing disampaikan Gasali dari Fraksi Partai Golkar, Swardy Tandiring dari Fraksi Partai Nasdem, Rahmatia dari Fraksi Partai Gerindra, Halili Adinegara dari Fraksi PKB Include Hanura dan Partai Demokrat, Muhammad Najid dari Fraksi PDI-P dan Japar Sidik dari Fraksi Gabungan PKS dan PPP.

Dalam pidatonya, Alwi Al Qadri menegaskan bahwa Raperda tentang Pembangunan Industri harus berlandaskan aturan yang jelas.

“Pembangunan industri ini diharapkan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan benar-benar meningkatkan kesejahteraan masyarakat Balikpapan,” ujarnya.

Sementara itu, pandangan Fraksi-Fraksi DPRD menekankan beberapa aspek penting, seperti pengelolaan anggaran yang transparan untuk APBD tahun 2025 dan arah kebijakan pembangunan industri yang ramah lingkungan serta pro-rakyat.

Dengan sinergi yang kuat antara pemerintah, legislatif, dan masyarakat, diharapkan kedua Raperda ini mampu membawa perubahan positif bagi Kota Balikpapan. (*)

To Top