Metro

Kapolda Kaltim Pimpin Sertijab Dir Reskrimum dan Kapolresta Balikpapan

KOTAKU, BALIKPAPAN-Estafet kepemimpinan, AKBP Anton Firmanto resmi menjabat sebagai Kapolresta Balikpapan menggantikan Kombes Pol V Thirdy Hardmiarso yang kini menjabat sebagai Dosen Utama STIK Lemdiklat Polri.

Serah terima jabatan (Sertijab) digelar di Gedung Mahakam Polda Kaltim, Selasa (21/3/2023), dipimpin langsung Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs Imam Sugianto.

Bersamaan dengan itu digelar juga Sertijab Direktur Reserse Kriminal Umum (Dir Reskrimum) Polda Kaltim.

“Mutasi kedua pejabat ini tercantum dalam Telegram Rahasia (TR) Kapolri Nomor ST/498/II/KEP/2023 tertanggal 26 Februari 2023,” sebut Irjen Pol Drs Imam Sugianto.

Adapun Dir Reskrimum Polda Kaltim kini dijabat Kombes Pol Juda Nusa Putra menggantikan Kombes Pol Indra Lutrianto Amstono yang mendapat tugas baru sebagai Kasubdit I Dittipidter Bareskrim Polri.

“Serah terima jabatan kali ini bertujuan untuk penyegaran organisasi Polri, khususnya di jajaran Polda Kaltim. Dan pengembangan karir bagi pejabat yang dimutasi,” tuturnya.

Tak lupa, dia juga menyampaikan terima kasih atas dedikasi dan kinerja terbaik yang telah ditunjukkan dua pejabat sebelumnya, selama bertugas di Polda Kaltim dan Polresta Balikpapan.

“Untuk pejabat yang baru, saya minta bisa segera menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi di Kaltim” pungkasnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top